Bismillah

Segala puji hanya bagi Allah azza wa jalla yang memungkinkan segala hal terjadi.

Shalawat dan salam bagi Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam, panutan dan juga teladan bagi seluruh ummat manusia.

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:

Jika seseorang meninggal dunia, maka terputuslah amalannya kecuali tiga perkara, yaitu amal jariyah, ilmu yang bermanfaat, dan doa anak yang shalih (HR Muslim).

Memilih Sekolah Bermanhaj Salaf di Jakarta

Kita semua paham bahwa remaja saat ini menghadapi banyak tantangan mulai dari mudahnya akses internet dan media sosial serta maraknya pornografi dan pengaruh LGBT. Remaja juga masa pertama anak lebih mandiri, membuat keputusan sendiri, memperluas pergaulannya, dan menumbuhkan kebiasaan baik yang akan diteruskan selama hidupnya.

Oleh karena itu, remaja perlu diberikan bekal yang mumpuni mencakup ilmu agama sebagai dasar dan panduan anak dalam menghadapi tantangan dan rintangan.

Hadits di atas dan permasalahan-permasalahan remaja melecut kami untuk terus mendidik anak-anak remaja untuk belajar agama dengan baik, bukan hanya dapat shalat, bisa membaca alQuran, sudah berpuasa tetapi juga paham dasar ilmu agama mulai dari tauhid yang bersih, aqidah yang lurus, adab yang baik, fikih yang benar, juga mengerti siroh (sejarah) Nabawiyah, dan memahami bahasa agamanya yaitu Bahasa Arab.

Pilihan Kegiatan

Tidak semua anak mau dan mampu menjalani pendidikan agama di pondok pesantren atau mahad dikarenakan keterbatasan yang ada, padahal menuntut ilmu syar’i adalah wajib bagi semua muslim.

Alternatif lainnya untuk ananda adalah belajar di SRM Utsman bin Affan, sebuah sekolah bermanhaj salaf di Jakarta, menyediakan pilihan belajar Kelas Diniyah (setiap akhir pekan untuk remaja) yang diadakan secara tatap muka di 4 center Jakarta-Tangerang dan online bagi ananda yang berdomisili di luar kota.

Selain itu, kami menyediakan Kelas Tahsin Tahfidz dua kali sepekan dan Kelas Bahasa Arab yang dilaksanakan secara online.

InsyaaAllah SRM Utsman ibn Affan, sebuah sekolah bermanhaj salaf yang berdiri sejak tahun 2018, menyiapkan materi ajar berdasarkan alQuran dan sunnah Rasulullah shalallahu ‘alaihi wa sallam sesuai pemahaman salafush soleh dapat hadir sebagai solusi untuk orang tua yang menginginkan anak-anaknya rutin belajar ilmu agama walaupun saat ini belajar di sekolah umum.

 

sekolah sunnah jakarta

Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi

admin di 081290422585 via whatsapp

www.sekolahremajamuslim.com

IG @sekolahremajamuslim